fbpx
Thursday 25th April 2024

MAHASISWA PKL “SKM PENGGERAK DESA” KESEHATAN MASYARAKAT UIVERSITAS NEGERI SEMARANG MELAKUKAN SOSIALISASI VAKSINASI COVID-19 DI DESA DANGURAN DAN SD N 1 DANGURAN KABUPATEN KLATEN

KABARKLATEN.COM_ Covid-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh virus Severe Acute Respiratory Syndrome Corona Virus 2 (SARS-CoV-2). Covid-19 ini dapat mengakibatkan gangguan sistem pernapasan, mulai dari gejala yang ringan seperti demam, batuk dan flu hingga infeksi paru-paru, seperti pneumonia. Berbagai upaya telah dilakukan pemerintah untuk menekan penyebaran Covid-19 yaitu dengan mewajibkan masyarakat untuk melakukan 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, mengurangi mobilitas). Selain itu, pemerintah juga melakukan vaksinasi guna menekan penyebaran covid-19. 

Vaksinasi ini bertujuan untuk menciptakan kekebalan kelompok (Herd Immunity) terhadap virus covid-19 sehinga kehidupan masyarakat menjadi normal seperti sediakala. Baru-baru ini tepatnya 10 September 2021 sudah diadakannya vaksinasi Covid-19 untuk usia remaja (usia 12-17 tahun) di Klaten, namun tidak begitu banyak remaja yang memahami dengan baik mengenai vaksinasi Covid-19.

Untuk ikut andil mensukseskan program vaksinasi, Amira Isnaini Mahmudah Mahasiswa Universitas Negeri Semarang Jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat yang sedang melaksanakan PKL SKM Penggerak Desa melakukan program Sosialisasi Kesehatan dengan tema Vaksinasi Covid-19 bagi Remaja khususnya di Desa Danguran, Klaten Selatan, Kabupaten Klaten.

Dokumentasi Kegiatan Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 di Balai Desa Danguran (27/10/2021).

Desa Danguran merupakan target mitra dalam pelaksanaan PKL SKM Penggerak Desa. Dalam konteks ini tidak hanya remaja Desa Danguran saja namun siswa siswi kelas 6 SD N 1 Danguran Klaten juga termasuk dalam target pelaksanaan dengan tujuan agar remaja dan siswa siswi dapat memahami dengan baik vaksinasi Covid-19, serta mengajak para remaja dan siswa siswi yang sudah cukup umurnya untuk melaksanakan vaksin Covid-19 guna mencegah penyebaran virus Covid-19.

Setelah diadakannya pra survei kepada remaja dan para siswa siswi SD N 1 Danguran ternyata masih banyak yang masih belum memahami apa itu vaksinasi Covid-19 dan ragu bahkan tidak percaya vaksinasi Covid-19. Oleh sebab itu, untuk menangani permasalahan tersebut dilakukannya acara sosialisasi untuk remaja dan siswa-siswi SD N 1 Danguran Klaten dengan tema Vaksinasi Covid-19 bagi Remaja yang diselenggarakan pada hari Rabu, 27 Oktober 2021 pada pukul 07.00 WIB – 08.00 WIB di SD N 1 Danguran Kabupaten Klaten dan hari Jumat, 29 Oktober 2021 pada pukul 13.00 – 14.00 WIB.

Sosialisasi dilakukan dengan presentasi menggunakan power point. Kemudian setelah sosialisasi mahasiswa memberikan pertanyaan terkait materi yang telah disampaikan kepada remaja dan siswa-siswi kemudian memberi kenang-kenangan untuk bekal pembelajaran tatap muka seperti handsanitizer yang bisa dibawa ketika ke sekolah. Selain itu, untuk memeriahkan acara mahasiswa juga menyiapkan doorprize dengan syarat harus berani bertanya atau pun menjawab pertanyaan yang diberikan.

Oleh: Amira Isnaini Mahmudah
Dosen Pembimbing Akademik: Dr. dr. Yuni Wijayanti., M.Kes.
Pembimbing Lapangan: Mentes Hartanti, S.KM

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.