fbpx
Thursday 21st November 2024

AKHIR RAMADHAN, RAMAH GELAR AKSI SANTUNAN ANAK YATIM DAN DHUAFA

By: On:

KABARKLATEN.COM — (Tulung) Selasa (11/5), Dua hari menjelang lebaran dan di tengah kondisi pandemi, Komunitas Berbagi RAMAH (Rumah Amal Hasanah) Jembangan, Sudimoro, Tulung, Klaten menggelar kegiatan sosial berupa santunan bagi anak yatim dan dhuafa. Kegiatan sosial ini diikuti oleh 170 anak yatim dan dhuafa yang termasuk di dalamnya lanjut usia yang tersebar di Jembangan, Sudimoro, dan sekitarnya seperti Wajong Kulon, Gumukroto, Mlandangan. Selain itu hadir pula warga dari Kelurahan Kemiri dan Sorogaten. Santunan yang disampaikan berupa uang tunai dan sembako.

Hadir dalam acara tersebut para tokoh Masyarakat Kecamatan Tulung antara lain, Ketua PCM Tulung, Ketua PRPM Ranting Sudimoro, Kepala Desa Sudimoro, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi kabupaten Klaten dan para tokoh ormas Muhammadiyah yang lain.

Pembina RAMAH, Umi Jariyati mengungkapkan bahwa RAMAH merupakan rumah atau basecamp untuk merencanakan sebuah upaya yang mendatangkan pahala, salah satunya adalah kegiatan santunan.

“Rumah Amal Hasanah (RAMAH_red) merupakan rumah untuk kebaikan, salah satunya untuk memperhatikan ataupun mempedulikan yatim dan dhuafa. Santunan ini merupakan agenda ruti tahunan setiap bulan Ramadhan. Panitia menyampaikan terimakasih kepada seluruh donatur yang secara ikhlas menyalurkan dana untuk memuliakan yatim dan dhuafa, semoga amal sumbangsih para donatur dalam rangka mempedulikan yatim dan dhuafa diterima oleh Allah SWT, sedikit banyak dapat meringankan ataupun memyemangati mereka yang membutuhkan. Insya Allah kegiatan ini memiliki nilai kemanfataan sosial yang besar,” ungkap Umi.

Ketua PCM ( Pimpinan Cabang Muhammadiyah) Tulung, Surono, mengatakan kesan terhadap kegiatan bahwa ia sangat mengapresiasi semangat anak muda muhammadiyah juga semangat juga para donatur dalam berbagi. Ia sangat mendukung kegiatan positif ini dan berharap semoga kegiatan ini bermanfaat dan berkesinambungan bisa diadakan rutin tidak hanya ketika bulan Ramadhan tetapi juga di bulan-bulan di luar Ramadhan.

“Alhamdulillah ini adalah kegiatan yang sangat positif, saya sangat mengapresiasi semangat anak muda Muhammdiyah juga para donatur yang telah mendukung penuh kegiatan ini . Harapan saya kegiatan ini bisa bermanfaat untuk ummat, berkelanjutan tidak hanya di bulan Ramdhan, tetapi juga di bulan-bulan di luar Ramadhan,” harapnya. (*)

Subscribe

Thanks for read our article for update information please subscriber our newslatter below

No Responses

Comments are closed.