Pugeran (21/1/2023). Mahasiswa KKN TIM 1 Universitas Diponegoro, Sigit Fathurrahman, Sekolah Vokasi jurusan Akuntansi Perpajakan, melaksanakan program kerja tentang pentingnya pajak dan pelatihan tata cara pembuatan NPWP bagi wajib pajak orang pribadi secara daring.
Sebagai warga negara Indonesia yang baik, kita semua wajib berperan dalam pembangunan. Cara kita berperan dalam pembangunan adalah menyisihkan penghasilan kita untuk pajak. Pajak menjadi penghasilan terbesar negara dalam pembangunan. Untuk membayar pajak yang efektif dan efisien, kita disarankan memiliki NPWP. Berdasarkan Pasal 1 Nomor 6 Undang-undang Nomor 28 Tahun 2007, Nomor Pokok Wajib Pajak atau yang biasa disebut NPWP atau tanda pengenal bagi wajib pajak yang diberikan Direktorat Jenderal Pajak (DJP).
NPWP berfungsi sebagai tanda pengenal diri atau indentitas seseorang dalam melaksanakan hak dan kewajiban perpajakannya dan juga NPWP berfungsi sebagai pemenuhan persyaratan administrasi perpajakan di sektor manapun. Mulai dari melamar pekerjaan, mengajukan kredit, bahkan surat izin usaha perdagangan juga membutuhkan NPWP.
Masyarakat yang berada di Kecamatan Karangdowo khususnya Desa Pugeran masih kurang dalam pengetahuan perpajakannya. Masyarakat yang ada di Desa Pugeran khususnya remaja kebanyakan bekerja sebagai buruh pabrik. Berkaitan dengan hal tersebut, NPWP sangat diperlukan untuk persyaratan pendaftaran pekerjaan.
Mengenai permasalahan tersebut, mahasiswa KKN TIM 1 UNDIP 2023 membuat program pelatihan pembuatan NPWP bagi remaja yang tujuan utamanya adalah sebagai pemenuhan persyaratan melamar pekerjaan dan agar remaja berperan dalam pembangunan negeri melalui pajak.
Pembuatan NPWP yang dilakukan pada program kerja terkait adalah sevara online melalui web e-registration. Persyaratan dalam pembuatan NPWP secara online hanyalah membawa KTP dan KK beserta gawai masing – masing. Masyarakat yang mengikuti program tersebut sebagian besar adalah remaja yang mencari sedang mencari pekerjaan.
Namun, kendala yang dihadapi saat program kerja ini berjalan adalah stigma masyarakat yang takut dengan pajak. Padahal jika kita belum memiliki pekerjaan, kita tidak diwajibkan untuk melapor ataupun membayar pajak. Bahkan pandangan terhadap NPWP dianggap tidak penting.
Berkaitan dengan hal tersebut, program kerja ini dilakukan sebagai peningkatan kesadaran terhadap pajak khususnya bagi remaja melalui sosialisai pentingnya pajak dan pelatihan pembuatan NPWP secara online. Mahasiswa KKN TIM 1 Universitas Diponegoro bukan hanya melakukan pelatihan ataupun sosialisasi saja, melainkan melakukan pendampingan juga dalam hal pembuatan NPWP kepada masyarakat yang ingin memiliki NPWP.
Editor: Joe Lesta
Profil Mahasiswa
Nama : Sigit Fathurrahman
Jurusan : Akuntansi Perpajakan
NIM : 40011419650329
Asal : Jakarta
Kampus : Universitas Diponegoro
No Responses