KABARKLATEN.COM_09 Oktober 2024 – Menjelang peringatan Hari Listrik Nasional (HLN) Ke-79 PLN siap memberikan keandalan kelistrikan dan meningkatkan kualitas pelayanan pelanggan di wilyah Kabtupaten Klaten dan sekitarnya. PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Klaten melalui 5 (lima) Unit Pelayanan Layanannya yang tersebar di Kabupaten Klaten dan Boyolali telah menerjunkan tim inspeksi jaringan untuk melaksanakan langkah pengamanan dengan fokus pemeliharaan jaringan dan selain itu juga melakukan perbaikan jaringan/ recovery gangguan jaringan akibat pohon, hewan, cuaca ekstrem, eksternal dan juga peralatan jaringan listrik dengan cepat dan efektif sesuai Service Level Aggrement (SLA) yang ada.
Tim gabungan PLN yang meliputi tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PBKB) Tim Pelayanan Teknik (YANTEK), Tim Kesehatan Keselamatan Kerja & Lingkungan (K3L), dan Teknik PLN UP3 Klaten memastikan tidak adanya gangguan jaringan listrik pada jarak aman pada jalur distribusi listrik. Tim PLN memeriksa setiap titik jalur distribusi, membersihkan tumbuhan berlebihan, serta memastikan tidak ada ang dapat mengganggu pasokan aliran listrik ke pelanggan.
Manager UP3 Klaten Agus Yudhistira Sujana menjelaskan, PLN berkomitmen akan terus meningkatkan kualitas pelayanan dan menjaga keandalan kelistrikan di wilayah Klaten dan sekitarnya dengan cepat dan efektif. melakukan inspeksi jaringan dan pembersihan jalur distribusi secara berkala dengan prioritas di pusat kota Klaten.
“Kami akan memberikan pelayan terbaik untuk pelanggan dengan melakukan inspeksi jaringan dan mengurangi resiko gangguan listrik akibat dari pohon atau gangguan lainnya, bersama tim Kami juga melakukan recovery jaringan listrik dengan cepat dan tanggap agar pasokan listrik tetap ANDAL dan stabil” ujar Agus.
Selain itu dalam kegiatan ini beliau juga menyampaikan himbauan untuk tetap waspada pada jaringan/ instalasi listrik dan juga penggunaan alat listrik yang baik dan benar serta membayar tagihan listrik tepat waktu. PLN UP3 Klaten akan selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas layanan pasokan listrik dan menjaga keandalan sistem distribusi jaringan listriknya.
No Responses